Tips Memilih Stik Billyard (Cue) Untuk Pemula

Stik Billyard (Cue)
Memiliki cue sendiri akan sangat mengembangkan kualitas bermain anda, dengan cue yang anda miliki, anda akan terbiasa dengan karakter cue anda, sehingga anda bisa mempergunakannya secara optimal dan mengembangkan kemampuan skill anda secara pesat juga.

Untuk hobi dan profesional, cue yang dipergunakan adalah yang model 2 piece of cue, atau bisa dicopot, antara bud dan shaftnya. Harganya tentu lebih mahal dibandingkan cue yang 1 piece utuh yang biasa anda pakai sebagai house cue di arena billiard. Ukuran standar cue adalah 57 inches (145cm).

Berikut ini hal-hal yang harus anda ketahui sebelum membeli cue :


Berat Cue.

Umumnya cue yang lazim dipergunakan untuk cabang pool , memiliki berat antara 18 hingga 21 oz. Semakin berat sebuah cue, maka akan memberikan power yang lebih besar dan memberikan kemudahan untuk anda melakukan banyak putaran dan efek pada cue ball (bola putih), namun keuntungan pada cue yang lebih ringan, anda dapat lebih mengontrol pukulan anda dibandingkan pada cue yang lebih berat.

Untuk pemula disarankan memakai cue dengan berat antara 20-21 oz, umumnya stroke dan ayunan pemula masih belum terlalu bagus, cue yang berat membantu memudahkan melakukan pukulan agar lebih stabil, namun hati-hati, cue yang lebih berat lebih riskan akan kemungkinan 'miscue' dan 'terkena efek' tanpa sengaja.

Untuk advance disarankan memakai cue dengan berat di kisaran 19 oz, umumnya stroke dan ayunan yang sudah stabil akan lebih nyaman  mempergunakan cue dengan berat yang lebih ringan, karena akan lebih mudah mengontrol pukulan anda dan speed cue ball.


Material Cue

Umumnya cue yang di jual terbuat dari kayu dan ada yang terbuat dari fiberglass. Jenis fiberglass biasanya memiliki motif cue fiber yang lebih berwarna dan modern sedangkan cue kayu kebanyakan berdesign minimalis dan klasik.

Bagian belakang cue, atau bud nya, memiliki bagian yang biasa disebut 'Grip' untuk memegang cue, grip umumnya ada yang polos saja hanya vernis kayu, ada yang dilapisi kulit, karet atau benang nylon. Untuk grip, anda bisa memilih sesuai selera anda, namun sebaiknya besar bud yang baik adalah yang sesuai dengan lebar telapak tangan anda pada saat menggenggam, cue harus bisa tergenggap penuh, tidak terasa terlalu besar untuk genggaman anda. Selain itu, lapisan grip dengan kulit atau karet (sport serie) akan menjadi pilihan yang baik, untuk anda yang tangannya mudah berkeringat.


Memilih Cue Tip yang bagus.

Tip merupakan bagian depan Cue, adalah bagian terpenting dalam sebuah cue. Tip terbuat dari bahan kulit, umumnya tersedia dalam berbagai pilihan, mulai dari soft, super soft, medium, hard.

Tips yang keras lebih tahan lama dibandingkan tip yang empuk, namun tip yang empuk lebih mudah untuk menahan chalk sehingga lebih kecil kemungkinan 'miscue'. Namun jenis tip ini, tergantung dengan jenis pukulan masing-masing orang. Sehingga harus dicoba dulu sebelum memilih tip.

Untuk jenis tip cue yang terbaik yang bisa saya rekomendasikan, adalah tips Mori atau Kamui. Namun untuk cue break, anda tidak perlu memakai Mori atau Kamui, bisa memakai tip yang lebih keras untuk cue break, seperti merk Samurai misalnya.

Kamui Clear juga memberikan fenomena baru yang menyenangkan untuk pukulan anda, saya rekomendasikan untuk dicoba, namun kamui pada dasarnya lebih keras dibanding mori, jadi kalau anda biasa memakai mori tipe M, maka sebaiknya memakai Kamui tipe S, bila biasa mori S, sebaiknya kamui SS.


Bagian-bagian Stik Billyard
  • SHAFT - merupakan sambungan atas di dalam cue, shaft terbuat dari kayu, biasanya bahan kayu yang baik untuk shaft adalah kayu maple canadian, dan ebony. Selain dari kayu shaft juga ada yg terbuat dari karbon.
  • BUTT - merupakan sambungan bawah dalam butt,nah butt terbuat dari banyak jenis kayu.
  • JOIN - berfungsi untuk menyatukan bagian shaft dan butt.
  • TIP - yaitu yang ada di ujung shaft, fungsinya untuk memukul bola, bagian cue yg mengenai bola adalah tip.
  • FURRULE - berfungsi sebagai kedudukan tip, yang warnanya putih, furrule yg  dipakai kelas dunia biasanya terbuat dari gading gajah.
  • GRIP - bagian pegangan dalam cue BL.
  • PEMBERAT - kalo dibuka sebenarnya didalam butt ada pemberat yg bisa distel sesuai selera pemain, tapi tidak banyak orang yg tau, karena biasanya saat membeli stick sudah ada ukuran berat sendiri.