Pokok-pokok Peraturan Permainan Bola Tangan

Permainan Bola Tangan
Dalam permainan bola tangan, terdapat beberapa pokk aturan yang mesti diketahui oleh setiap pemain . Berikut ini daftarnya:


1. Jumlah Pemain - Permainan bola tangan dimainkan oleh dua regu, masing-masing regu terdiri dari 7(tujuh)orang pemain.

2. Ukuran lapangan - Ukuran lapangan bola tangan adalah: panjang 40 meter dan lebar 20 meter. Sedangkan untuk ukuran gawang adalah: tinggi 2 meter dan lebar 3 meter.

3. Lama permainan
  • Putra: 2 x 35 menit, istirahar 10 menit
  • Putri  2 x 30 menit, istirahar 10 menit

4. Kiper - berikut ini hal-hal yang boleh dilakukan oleh seorang keper:
  • Membawa lari bola di dalam daerah kiper.
  • Keluar daerah kiper, tetapi kehilangan haknya sebagai kiper.
  • Menahan bola dengan semua bagaian badan.
  • Menendang bola sebelum disentuh.

5. Daerah kiper
  • Hanya untuk kiper, pemain lain tidak boleg masuk.
  • Pemain penyerang boleh menembak sambil melayang di atas daerah kiper, tetapi bola sudah harus di lepas sebelum kaki mendarat.
  • Bola yang berada di daerah kiper menjadi kekuasaaan kiper.

6. Pelanggaran-pelanggaran
  • Membawa bola lebih dari tiga langkah.
  • Memegang bola lebih dari tiga detik.
  • Melempar bola ke atas, kemudian ditangkap lagi sebelum bola menyentuh pemain lain.
  • Menyentuh bola dengan tungkai bawah.
  • Dengan sengaja me;empar boa ke lawan.
  • Memasuki daerah kiper.
  • Memukul, menarik, mendorong, menjauhkan lawan.
  • melakukan segala tindakan yang menurut wasit merugikan

Sumber: Blog Guru Penjasorkes