Teknik Angkat Besi Bagi pemula dan Profesional

Angkat Besi / angkat beban
Dalam olahraga Angkat Besi atau ada juga yang menyebut Angkat Beban, terdapat  dua jenis angkatan yang sering dilombakan, yakni angkatan clean and jerk dan snatch.

Snatch adalah jenis angkatan langsung tanpa jeda, di mana atlet harus mengangkat beban dari lantai tanpa boleh menekuk lutut sampai kedua tangan mengangkat beban (barbel) lurus di atas kepala dengan posisi berdiri sempurna beberapa detik, sampai juri membunyikan bel tanda angkatan sah.

Clean and Jerk adalah jenis angkatan yang dilakukan dengan mengangkat barbel dalam dua tahap. Pertama, mengangkat beban dari lantai sampai batas dada dengan posisi jongkok. Setelah jeda sebentar untuk mengambil ancang-ancang, atlet kemudian mengangkat barbel sampai kedua tangan lurus di atas kepala, dengan posisi berdiri sempurna beberapa detik, sampai juri membunyikan bel tanda angkatan sah.
Kedua jenis angkatan ini bisa dilombakan satu per satu, namun juga bisa digabung sehingga rekor atlet adalah penjumlahan beban maksimal dari total angkatan snatch dan clean and jerk.


Teknik / cara mengangkat beban


Clean and Jerk

Clean and Jerk adalah jenis angkatan yang dilakukan dengan angkatan secara langsung tanpa adanya jeda dan beban pun harus diangkat dari lantai. Ketika mengangkat beban tersebut dari lantai, lutut tak boleh ditekuk hingga kedua tangan mampu mengangkat barbel atau beban secara lurus ke atas.

Seorang atlet yang melakukan angkatan ini harus memastikan bahwa beban diangkat secara lurus hingga di atas kepala, dan menjaga tubuh agar tetap seimbang berdiri sempurna. Posisi tersebut hanya perlu ditahan selama beberapa detik hingga akhirnya juri mengesahkan dengan membunyikan bel.


Snatch

Untuk jenis angkat Snatch, seorang atlet harus mengangkat barbel atau beban dalam 2 tahap. Untuk tahap pertama, seorang atlet angkat besi bisa mengangkat beban dari lantai hingga batas dada sambil mengambil posisi jongkok. Sesudah ada jeda sejenak untuk melakukan ancang-ancang, lanjutkan dengan angkatan barbel hingga tangan keduanya lurus berada di atas kepala.

Untuk teknik snatch ini, pastikan bahwa atlet memiliki posisi tubuh yang tetap sempurna dalam keadaan berdiri selama beberapa detik. Ketika juri sudah memberi tanda sah dengan membunyikan bel, maka barulah beban bisa diturunkan atau dijatuhkan oleh atlet.


Sumber: